Cara Install dan Menggunakan Font Iphone di Android Samsung - No Root

mrfdn author
Rafi


JagoTekno.com - Apakah anda sudah tahu font apa yang digunakan di Iphone?

Iphone semua perangkat Apple termasuk Macbook Pro, Ipad, menggunakan font SF Pro Display.

Font ini memang kelihatan sangat bagus ketika digunakan di device smartphone atau laptop.

Saya juga menggunakannya pada settingan DWM di Linux saya.

Lalu karena saya juga menggunakan produk Samsung, saya ingin menggunakannya di hp samsung J6 milik saya.

Pada tutorial ini saya ingin menjelaskan bagaimana cara install dan mengganti font Samsung menjadi Font Iphone hanya dengan beberapa langkah.

Cara mengubah font Samsung menjadi font Iphone

Untuk mengubah font samsung ternyata sangat mudah. Berikut caranya :

  1. Download dan install Monofont apk.
  2. Download font SF Pro Display versi TTF bukan versi OTF.
  3. Pindahkan font SFPro Display.ttf ke folder internal » monofont » ttf
  4. Buka aplikasi Monofont
  5. Sign-in ke akun Samsung anda.
  6. Klik install font Samsung sans
  7. Pilih font Sans
  8. Klik Backup, Pilih backup setting saja. Pastikan masih konek ke internet, karena pengaturan hp anda akan dikirim ke Cloud samsung.
  9. Setelah selesai ter backup, sekarang saatnya install font iphone.
  10. Klik Load ttf pilih font SF Pro Display.ttf yang sudah dipindahkan ke folder ttf tadi.
  11. Klik Install
  12. Pilih Default font
  13. Klik restore setting from samsung, dan pilih restore setting yang sudah dibackup tadi.
  14. Sekarang font samsung anda sudah berubah menjadi font Iphone

Jika font anda tidak berubah, ulangi langkah 10 sampai 13 di atas.

Akhir kata

Demikian tutorial singkat cara mengubah font samsung menjadi font Iphone dengan mudah menggunakan aplikasi Monofont tanpa root.

Tampilan hp Samsung anda pun akan terlihat lebih baik, seperti menggunakan Iphone.

Konfigurasi Setelah Install Crux Linux dan Cara Install Aplikasi dari Ports System
mrfdn author

Rafi

  • 15 year+ of Linux user.
  • 5 years+ blogger and web developer.

Jika artikel yang dibuatnya ternyata bermanfaat, support dengan cara

    Share:

Baca juga


comments powered by Disqus