Cara Install TWRP di Samsung J6 Series
JagoTekno.com - Kali ini membagikan artikel tentang cara memasang atau install TWRP di Samsung J6 Series.
Ini sengaja ditulis oleh adimn karena baru saja berhasil install TWRP untuk kemudian digunakan untuk mengganti rom samsung yang bernama One UI 2.0 menjadi custom rom AOSP (AEX Extended).
Ini adalah hobi lama dari admin, menggonta-ganti rom android. Rasanya menyenangkan saja mendapatkan tampilan baru pada android.
Tentu ada beberapa kelebihan dan kekurangan melakukan pemasangan custom rom pada android.
Anda harus mengetahuinya karena jangan sampai ada fitur yang sangat anda butuhkan pada hp android anda sekarang tapi mungkin pada custom rom yang anda pasang itu tidak akan berfungsi sama sekali.
Berikut penjelasannya.
Apa itu TWRP?
TWRP adalah singkatan dari TeamWin Recovery Project.
Semacam software yang akan mengganti menu recovery bawaan hp samsung.
Jika anda ingin mengakses menu recovery Samsung, anda bisa mematikan android lalu hidupkan sambil menahan tombol volume atas, dan jika sudah bergetar sekali, lepaskan tombol power saja sedangkan tombol volume atas masih tetap ditekan.
Maka seketika anda akan masuk ke menu recovery hp samsung.
Di sana terdapat menu untuk melakukan reset factory, wipe cache, dan lain-lain.
Nah ketika anda install TWRP maka tampilannya tidak seperti itu lagi melainkan anda akan mendapatkan berbagai macam menu tambahan seperti install from zip, backup rom, recovery rom, install kernel, install gapps, dan lain-lain.
Hal yang perlu diperhatikan sebelum install TWRP
Jadi intinya dalam tahap ini yang diubah hanyalah bagian recovery bootloader android saja.
Menginstall TWRP tidak akan membuat hp anda dalam mode root.
Tetapi untuk melakukan root (pada beberapa merek hp android) maka TWRP wajib untuk diinstall terlebih dahulu.
Hal yang susah ketika instalasi twrp yang dirasakan oleh admin adalah tidak bisa dilakukan di Linux, komputer dengan sistem windows akan membantu anda melakukan proses ini.
TWRP apa yang sebaiknya digunakan?
Admin sendiri sering menggunakan 2 jenis TWRP yaitu
- TeamWin
- OrangeFox (bukan jenis twrp)
Kedua program di atas dapat berjalan hampir di semua merek hp android yang ingin dipasangkan twrp atau ingin di root.
Saya sendiri menggunakan Orangefox karena itu yang berfungsi di hp saya ketika hendak melakukan instalasi custom rom. Sedangkan ketika menggunakan TWRP instalasinya gagal.
Cara install TWRP di hp Samsung
Cara yang saya lakukan ini berhasil pada hp samsung J6, saya memasang TWRP (temwin) terlebih dahulu kemudian menggantinya dengan OrangeFox saat ingin install custom rom.
Persipan install TWRP
- Gunakan Windows
- Download Samsung Tool untuk mendapatkan driver hp samsung anda
- Download ODIN Flash Tool - program khusus untuk Samsung yang digunakan untuk load file TWRP.zip untuk ditransfer ke hp samsung anda
- Download versi TWRP terbaru atau OrangeFox terbaru
- Siapkan kabel data yang bagus (yang ori akan lebih bagus)
- Lakukan Unblock Bootloader pada hp Samsung anda - opsinya ada di Developer Option - Namun jika gagal, lakukan reset factory lalu kembali ke sana untuk mencentangnya.
Tahapan instalasi TWRP
Sampai di sini anda sudah memiliki hp samsung yang sudah unblock bootloadernya. Maki kita install TWRP.
- Install Samsung tool terlebih dahulu
- Extrak Odin dan bukaaplikasi Odin
- Matikan hp samsung anda (power off)
- Nyalakan sambil tekan dan tahan tombol Power+Vol Atas
- Pilih opsi yang ada tulisan bootloader
- Hp akan reboot dan anda akan menemukan layar biru dengan tulisan download
- Hubungkan hp ke komputer menggunakan kabel usb
- Pada layar aplikasi odin di komputer anda jangan centang Auto Reboot
- Pada bagian AP pilih file TWRP.tar yang ingin diinstall.
- Tekan start untuk mulai melakukan memasang twrp di hp Samsung
- Pada layar hp anda semestinya muncul beberapa tulisan kecil pada bagian sudut kiri atas. Jika tidak, maka anda harus memilih file TWRP yang bagus dan ulangi langkah di atas.
- Setelah itu cabut kabel usb dan tekan tombol Power+Vol Bawah selama 7 detik. Maka ketika hp reboot, semestinya tidak terlihat perbedaan.
- Perbedaan hanya terlihat pada saat anda reboot dan masuk ke menu recovery dengan menekan Power+Vol Up. Anda akan melihat tampilan TWRP TeamWin sebagai ganti dari recovery bawaan hp Samsung.
Sampai di sini andapun bisa memilih untuk :
- Install custom rom
- Install Gapps
- Install Magisk untuk melakukan root
- Install OrangeFox untuk mengganti TWRP TeamWin.
Perlu diingat bahwa setelah pemasangan TWRP di atas, status hp anda masih dalam keadaan root.
Akhir kata
Demikian tutorial cara install TWRP pada hp samsung J6 atau galaxy series lainnya.
Semoga membantu.
Rafi
- 15 year+ of Linux user.
- 5 years+ blogger and web developer.
Jika artikel yang dibuatnya ternyata bermanfaat, support dengan cara