Cara Mengatasi Video Youtube Patah-patah di Firefox
JagoTekno.com - Apakah anda senang memutar video di youtube menggunakan Firefox di linux?
Lalu anda melihat laptop anda tidak lancar memutar video di youtube, terdapat lag atau patah-patah pada video yang diputar.
Tenang, sebab ini bukan masalah dari laptop anda tapi disebabkan oleh browser Firefox yang sedang digunakan.
Jika anda memutar menggunakan browser seperti Chromium, mungkin hal ini tidak terasa sebab engine chromium berbeda dengan firefox.
Saya juga masih senang menggunakan Firefox dan melakukan beberapa setting untuk membuat firefox lebih aman digunakan.
Jika anda masih setia menggunakan firefox, lakukan saja cara berikut ini.
Mengatasi video youtube patah-patah / lag di Firefox
- Buka Firefox
- Ketik about:config pada kotak pencarian / kolom url
- Tekan Accept the risk and continue
- Pada kolom pencarian ketik layers.acceleration.force-enabled
- Jika sudah dapat, klik dua kali tulisan itu untuk mengubah nilainya menjadi true
- Restart Firefox
Dengan cara ini firefox akan menggunakan hardware acceleration untuk memutar video, bukan lagi menggunakan engine browser bawaan firefox.
Kelebihan mengaktifkan layers.acceleration.force-enabled pada Firefox
- Performa video youtube jadi lebih baik
- Firefox jadi tidak banyak memakan memori dan cpu sebab video ditangani langsung oleh hardware
- Firefox jadi lebih ringan
- Tidak perlu menambahkan plugin untuk mempercepat firefox
Akhir kata
Demikian cara membuat performa video youtube lancar tanpa patah-patah di Firefox.
Semoga bermanfaat.
Rafi
- 15 year+ of Linux user.
- 5 years+ blogger and web developer.
Jika artikel yang dibuatnya ternyata bermanfaat, support dengan cara